Selasa, 11 Desember 2012

Entah, Apakah Waktu Akan Setuju

Terlalu banyak hal yang tak disadari justru menyimpan hal-hal manis yang Allah kehendaki, terkadang sanggup membuat kita semakin menyadari bahwa hidup penuh dengan misteri yang tak sanggup difahami. Sayangku, setiap peristiwa tak seperti buah kurma yang banyak manfaat dan manis hingga akhir, banyak hal, masih banyak hal yang akan kita temui yang membuat kita berfikir ulang kembali, apakah telah menuju langkah yang tepat atau bahkan berbelok dan mundur kebelakang? 


Beberapa minggu ini entah mengapa aku bahkan terlalu sibuk berbenah diri, merapikan segala hal yang kusebut entah sebagai kenangan yang harus di albumkan. Dan maaf jika terlalu lama sekali postingan blog ini terabaikan. Aku baru saja membaca bahwa ada beberapa coment yang menyukai tulisanku, bukan kesenangan atas pujian yang aku maksudkan, hanya saja hati ini teramat senang jika ada beberapa tulisan yang bermanfaat dan membuat orang lain menyukai untuk sekedar singgah dan membaca beberapa postingan sekedarnya ini, entah itu menemaninya dalam kemacetan, sambil ngeteh bersama keluarga atau bahkan sebagai blog walking untuk bahan perbandingan penulisan mereka. 


Dan biarkan aku menulis, lalu sejenak aku akan menjadi kata, kata yang mungkin akan kekal diam dalam hatimu. Lalu ijinkan aku merubahnya menjadi sebuah buku, buku yang bermanfaat jika ada atau tiadanya aku nanti. Buku yang lebih abadi dalam sebuah buku, buku yg lahir dari kata yang kau tulis sendiri di dadamu. Biarkan demikian, hingga kelak waktu yang akan menuliskan kata “Setujunya” sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar